Implikasi Media Sosial terhadap Nilai Religius Siswa MAN Kotawaringin Barat
Abstrak
Media sosial merupakan media yang memberikan kemudahan dalam komunikasi bahkan berinteraksi tanpa dibatasi ruang dan waktu. Setiap orang yang menggunakan smartphone memiliki media sosial yang terpasang untuk akses komunikasinya. Komunikasi tersebut dibutuhkan untuk antar personal atau antar kelompok. Hal ini sebagai pendukung aktifitas mobile. Karenanya penelitian penting untuk mengetahui implikasi media sosial terhadap nilai religius siswa MAN Kotawaringin Barat. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dan termasuk dalam jenis penelitian lapangan. Subjek penelitian didapat menggunakan teknik snowbal sampling dimulai dengan sampel kecil kemudian berkembang menjadi besar yaitu siswa kelas XI IPS 1 yang berjumlah 31 orang dengan kriteria aktif berkunjung ke media sosial MAN Kotawaringin Barat. Peneliti menggali data dengan teknik observasi pertisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Objek penelitian ini adalah implikasi media sosial MAN Kotawaringin Barat terhadap nilai religius siswa. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa media sosial MAN Kotawaringin Barat sengaja diadakan oleh madrasah untuk mengimbangi kemajuan teknologi dan memenuhi kebutuhan siswa di era digital. Media social resmi madrasah dioperasikan oleh admin untuk menyampaikan berbagai informasi dan dokumen kegiatan madarasah seperti: penerimaan siswa baru, pesantren Ramadhan, peringatan hari besar Islam, video motivasi, dan lain-lain. Keberadaan media social madrasah dirasakan manfaatnya bagi siswa untuk mengetahui informasi update tentang madrasah, namun juga berharap agar ditambahkan dengan konten-konten yang materinya berkenaan langsung dengan pembelajaran/akademik yang lebih menarik dan bermuatan nilai religius.
Data Unduhan PDF
Copyright (c) 2025 Nurul Umam, Hamdanah Hamdanah, Saiful Lutfi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

