Pengembangan Pop-Up Book Digital untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa pada Materi Kegiatan Ekonomi Kelas IV SD

  • Rizky Rindayu Maulifia Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat,  Indonesia
  • Nurdinah Hanifah Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat,  Indonesia
  • Aah Ahmad Syahid Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat,  Indonesia

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh siswa yang cenderung mudah jenuh dalam belajar dan tidak menaruh perhatian kepada materi yang sedang diajarkan. Hal tersebut terjadi karena kemampuan guru dalam menggunakan media pembelajaran yang terbilang kurang mumpuni. Guru lebih banyak menggunakan media pembelajaran konvensional dan tidak memanfaatkan perkembangan digital. Dengan demikian, tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kebutuhan, merancang, mengembangkan media pembelajaran digital, khususnya Pop-up Book Digital dengan melakukan uji kelayakan yang dievaluasi oleh para ahli, meningkatan pemahaman siswa dan mengetahui umpan balik dari pengguna. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan menerapkan prosedur ADDIE yang memiliki lima tahapan, yaitu analisis, desian, pengembangan, implementasi dan evaluasi. Berdasarkan hasil penelitian, evaluasi kelayakan media dilakukan oleh tiga ahli, yakni ahli materi memberikan skor sebesar 94%, ahli media memberikan skor sebesar 94% dan ahli praktisi memberikan nilai sebesar 93%. Uji coba produk ini dilakukan di SDN Periuk 1 Tangerang dengan melakukan tiga kali pertemuan, yaitu pretest, treatment dan posttest. Berdasarkan hasil tes pemahaman tersebut menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pemahaman siswa dengan menggunakan media Pop-up Book Digital dalam pembelajaran. Media Pop-up Book Digital mendapatkan tanggapan positif dari siswa, yakni dengan memperoleh sekor sebesar 86,4% dengan kategori sangat baik melalui lembar angket tanggapan siswa.

Kata Kunci: pop-up book digital, pengembangan, media pembelajaran, kegiatan ekonomi

Data Unduhan PDF

Data unduhan belum tersedia.

Biografi Penulis

Rizky Rindayu Maulifia, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat

Penelitian dengan judul “Pengembangan Media Pop-up Book Digital untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa pada Materi Kegiatan Ekonomi Kelas IV SD” dilakukan oleh Rizky Rindayu Maulifia selaku penulis pertama bertempat tinggal di Kabupaten Tangerang, Banten. Saat ini, peneliti sedang menempuh studi strata 1 di Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Sumedang dengan program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar menginjak semester 8.

Nurdinah Hanifah, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat

Penulis kedua, yakni Dr. Nurdinah Hanifah, M.Pd. selaku dosen program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar di Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Sumedang.

Aah Ahmad Syahid, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung, Jawa Barat

Penulis ketiga, yakni Aah Ahmad Syahid, M.Pd. selaku dosen program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar di Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Sumedang.

Diterbitkan
2024-07-05
Bagaimana cara mengutip:
Maulifia, R. R., Hanifah, N., & Syahid, A. A. (2024). Pengembangan Pop-Up Book Digital untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa pada Materi Kegiatan Ekonomi Kelas IV SD. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 9(3), 1597-1605. https://doi.org/10.51169/ideguru.v9i3.1259
Bagian
Artikel Penelitian
Abstrak viewed: 24 times
PDF downloaded: 7 times

Referensi

Akhyanto, Suarna, N., & Purnamasari, A. I. (2022). Game Edukasi Ilmu Tajwid Berbasis Android Menggunakan Metode ADDIE Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa. Jurnal Informatika Terpadu, 8(2), 117–126. https://journal.nurulfikri.ac.id/index.php/JIT

Dewi, F. F., & Handayani, S. L. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi En-Alter Sources Berbasis Aplikasi Powtoon Materi Sumber Energi Alternatif Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 5(4), 2530–2540. https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i4.1229

Dewi, S. M., Sofyan, D., & Priyono, A. (2021). Pop-Up Book Learning Media for Nationalism Character Building. International Journal of Elementary Education, 6(1), 10–17. https://doi.org/10.23887/ijee.v6i1

Ernawati, I., & Sukardiyono, T. (2017). Uji Kelayakan Media Pembelajaran Interaktif Pada Mata Pelajaran Administrasi Server.

Fadlina, F., Artika*, W., Khairil, K., Nurmaliah, C., & Abdullah, A. (2021). Penerapan Model Discovery Learning Berbasis STEM pada Materi Sistem Gerak Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis. Jurnal Pendidikan Sains Indonesia, 9(1), 99–107. https://doi.org/10.24815/jpsi.v9i1.18591

Fahrudin, A. (2022). Pengaruh Penggunaan Software Treker Terhadap Hasil Belajar Fisika Mahasiswa Pada Pokok Bahasan Viskositas Fluida. Jurnal Pendidikan Sains Dan Komputer, 2(1), 2809–476. https://doi.org/10.47709/jpsk.v2i1.1357

Febriyanti, R. A., & Sulistyawati, I. (2024). Penerapan Media Pop Up Book Digital pada Pembelajaran Pendidikan Pancasila Materi Bhinneka Tunggal Ika untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 1(3), 10. https://doi.org/10.47134/pgsd.v1i3.325

Gawise, G., Nurmaya. G, A. L., Jamin, M. V., & Azizah, F. N. (2022). Peranan Media Pembelajaran dalam Penguatan Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di Sekolah Dasar. Edukatif : Jurnal Ilmu Pendidikan, 4(3), 3575–3581. https://doi.org/10.31004/edukatif.v4i3.2669

Izzaturahma, E., Putu, L., Mahadewi, P., & Simamora, A. H. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi Berbasis ADDIE pada Pembelajaran Tema 5 Cuaca untuk Siswa Kelas III Sekolah Dasar A R T I C L E I N F O. Jurnal Edutech Undiksha, 9(2), 216–224. https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JEU/index

Mutiara, M. S., & Hardjono, N. (2023). Pengembangan Media Digital Pop-Up Book pada Materi Ekosistem untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas 5 SD Negeri Harjosari 01. Journal on Education, 06(01), 5024–5038.

Nurafrilian, S., Sukamanasa, E., & Suchyadi, Y. (2022). Pengembangan Media Komik Digital Berbasis Canva Pada Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia Materi Sumber Energi.

Putri, A. E., Julia, J., & Hanifah, N. (2024). Pengembangan Media Pembelajaran IPS dengan Konsep IPSAC menggunakan Powerpoint Interaktif Materi ASEAN Country. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 9(2), 809–814. https://doi.org/10.51169/ideguru.v9i2.979

Sahara, A., & Rapita Silalahi, B. (2022). Pengembangan Media Pop Up Book Sebagai Media Pembelajaran IPS Materi Keberagaman Budaya Di Sumatera Utara Siswa Kelas IV SD. Ability : Journal of Education and Social Analysis, 3(1).

Syahrina, & Napitupulu, S. (2021). Pengaruh Media Lapbook Pada Pembelajaran IPS Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas V SD Negeri 101899 Lubuk Pakam. Pusdikra, 1(1).

Umam, I. U., & Jiddiyyah, S. H. (2021). Pengaruh Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Keterampilan Berpikir Kreatif Ilmiah Sebagai Salah Satu Keterampilan Abad 21. Jurnal Basicedu, 5(1), 350-356. https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i1.645