Menggagas Pengembangan Lingkungan Pembelajaran Ubikuitus sebagai Proyeksi Lingkungan Ubikuitus di Korea Selatan
Abstrak
Pengguna Internet terbanyak di Indonesia adalah pelajar sekolah menengah. Hal ini merupakan peluang bagi pegiat pendidikan untuk menyediakan sistem pembelajaran yang bisa diakses kapan saja dan di mana saja layaknya situs-situs di Internet. Lingkungan pembelajaran yang bisa diakses kapan saja dan di mana saja dibangun berdasarkan pada komputasi ubikuitus. Republik Korea merupakan negara yang mempunyai program mewujudkan kota ubikuitus, dengan salah satu layanannya yaitu lingkungan pembelajaran ubikuitus. Pada kajian ini, dilakukan studi pustaka tentang komputasi ubikuitus, lingkungan pembelajaran ubikuitus, karakteristik dan komponennya, serta kemungkinan penerapannya pada sekolah-sekolah di Indonesia. Kajian menunjukkan bahwa pengembangan lingkungan pembelajaran ubikuitus dengan komponen-komponennya berupa server yang menyediakan perangkat lunak sistem pengelola pembelajaran (learning management system), titik-titik akses ruang sinyal, telepon cerdas yang di dalamnya terpasang aplikasi untuk mengakses sistem pengelola pembelajaran, dan sistem identifikasi frekuensi radio dapat dilakukan pada satuan pendidikan yang telah mempunyai faktor-faktor pendukung komponen tersebut.
Data Unduhan PDF
Copyright (c) 2019 Wirawan Yogiyatno

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

