Pengembangan Media Pembelajaran Pemeliharaan Kelistrikan Kendaraan Ringan Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi

  • Ridho Saputro Universitas Negeri Yogyakarta, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta,  Indonesia
  • Gunadi Gunadi Universitas Negeri Yogyakarta, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta,  Indonesia

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis masalah pada mata pelajaran pemeliharaan kelistrikan kendaraan ringan guna meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi, serta mengungkap kelayakan dan keefektifan media yang dikembangkan. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahap: analyze (analisis kebutuhan, murid, kurikulum, dan penyusunan peta konsep), design (perancangan media kelistrikan bodi dengan Diagnostic Trouble Box/DTB dan instrumen pembelajaran), develop (validasi oleh ahli, revisi, dan uji coba keterbacaan), implement (penerapan dalam pembelajaran), dan evaluate (evaluasi keseluruhan). Subjek penelitian adalah 64 murid kelas XII Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri 2 Yogyakarta, terdiri dari kelas eksperimen (32 murid) dan kelas kontrol (32 murid). Instrumen penelitian mencakup modul ajar, LKPD, bahan ajar, dan buku petunjuk media, sementara data dikumpulkan melalui lembar validasi, lembar kelayakan media, serta tes kemampuan berpikir tingkat tinggi. Uji coba dilakukan dengan eksperimen semu menggunakan pretest-posttest control group design, dan keefektifan dianalisis dengan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan media DTB berbasis masalah efektif meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi murid. Media ini dinilai "sangat layak" oleh ahli serta mendapat respons "sangat baik" dari murid. Keefektifan media dalam meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi berada pada kategori "tinggi".

Kata Kunci: DTB, kemampuan berpikir tingkat tinggi, pembelajaran berbasis masalah

Data Unduhan PDF

Data unduhan belum tersedia.

Biografi Penulis

Ridho Saputro, Universitas Negeri Yogyakarta, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Lulus Program Magister (S2) dari Program Studi Pendidikan Teknologi Dan Kejuruan Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada tahun 2024.

Bergabung dengan Pemerintah Kota Yogyakarta pada tahun 2010, sebagai guru pada Jurusan Teknik Kendaraan Ringan di SMKN2 Yogyakarta sampai dengan sekarang. Selain mengajar juga diamanahi sebagai Koordinator Guru Penggerak Angkatan 7 Kota Yogyakarta, aktif dalam organisasi guru PGRI Cabang Kota Yogyakarta sebagai koordinator bidang SLCC, serta sebagai Ketua Komite SMP Negeri 8 Yogyakarta. Motto hidup adalah “ Migunani Tumrap Liyan”

Diterbitkan
2025-04-11
Bagaimana cara mengutip:
Saputro, R., & Gunadi, G. (2025). Pengembangan Media Pembelajaran Pemeliharaan Kelistrikan Kendaraan Ringan Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 10(2), 1301-1308. https://doi.org/10.51169/ideguru.v10i2.1855
Bagian
Artikel Penelitian
Abstrak viewed: 29 times
PDF downloaded: 15 times

Referensi

Asplund, S. B., & Kilbrink, N. (2016). Belajar Cara (dan Cara yang Salah) untuk Mengelas: Pembelajaran Kejuruan dalam Pendidikan Kejuruan Teknik. Scandinavian Journal of Educational Research, 62(1), 1–16. https://doi.org/10.1080/00313831.2016.1188147

Azid, N., Nur, A. H. B., Md-Ali, R., & Isa, Z. C. (2023). Konseptualisasi Kerangka Simulasi Berbasis Kasus: Bukti dari Teknologi Listrik dalam Studi Kasus TVET. International Journal of Instruction, 16(1), 1079–1098. https://doi.org/10.29333/iji.2023.16159a

Bahri, Junaeda, S., Misnah, Rahmatullah, R., Asmunandar, Tati, A. D. R., Jumardi, J., Jauhar, S., & Kamaruddin, S. A. (2022). Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah di SMP Negeri 2 Majene. SHS Web of Conferences, 149, 1008. https://doi.org/10.1051/shsconf/202214901008

Hernández-Chávez, M., Cortés-Caballero, J. M., Pérez-Martínez, Á. A., Hernández-Quintanar, L. F., Roa-Tort, K., Rivera-Fernández, J. D., & Fabila-Bustos, D. A. (2021). Development of Virtual Reality Automotive Lab for Training in Engineering Students. Sustainability, 13(17), 9776. https://doi.org/10.3390/su13179776

Hidayati, K., Rahmawati, A., & Wijayanto, D. S. (2024). Pengembangan Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Kreativitas Murid Kejuruan. International Journal of Social Service and Research, 4(03),716–724. https://doi.org/10.46799/ijssr.v4i03.741

Hudin, N. S., & Yi, L. K. (2022). Dampak Pembelajaran Berbasis Layanan terhadap Adaptasi Budaya, Pemikiran Analitis, dan Keterampilan Komunikasi Mahamurid. CJMBe, 1(1), 29–39. https://doi.org/10.53797/cjmbe.v1i1.7.2022

Hussain, S., & Khan, M. Q. (2021). Student-Performulator: Prediksi Performa Akademik Murid Sekolah Menengah Menggunakan Machine Learning. Annals of Data Science, 10(3), 637–655. https://doi.org/10.1007/s40745-021-00341-0

Ismayati, E., Muslim, S., Kusumawati, N., Rahmadyanti, E., Hilmi, M. A., & Wrahatnolo, T. (2020). Studi Kritis Hasil Penelitian tentang Peran TVET dan TEFA dalam Pengembangan Sosial, Ekonomi, dan Pendidikan di Negara. JETL (Journal of Education Teaching and Learning), 5(1), 106. https://doi.org/10.26737/jetl.v5i1.1823

Kamid, K., Kurniawan, D. A., & Nawahdani, A. M. (2022). Model Pembelajaran Saintifik: Pemikiran Analitis dan Keterampilan Proses dalam Matematika. Journal of Education Research and Evaluation, 6(3), 238–249. https://doi.org/10.23887/jere.v6i3.49159

Muskhir, M., Luthfi, A., Julian, R., & Fortuna, A. (2023). Exploring iSpring Suite for Android-Based Interactive Instructional Media in Electrical Lighting Installation Subject. International Journal of Interactive Mobile Technologies (iJIM), 17(22), 67–84. https://doi.org/10.3991/ijim.v17i22.42625

Muslim, M., Saputra, H., Setiawan, M., Martias, M., & Nasir, M. (2021). The influence of project based learning on student’s intrinsic learning motivation. INVOTEK: Jurnal Inovasi Vokasional Dan Teknologi, 21(2), 105-118. https://doi.org/https://doi.org/10.24036/invotek.v21i2.915

Placklé, I., Könings, K. D., Jacquet, W., Struyven, K., Libotton, A., Merriënboer, J. J. G. van, & Engels, N. (2014). Students’ Preferred Characteristics of Learning Environments in Vocational Secondary Education. International Journal for Research in Vocational Education and Training,1(2),107–124. https://doi.org/10.13152/ijrvet.1.2.2

Prawita, W., Prayitno, B. A., & Sugiyarto, S. (2019). Efektivitas Modul Biologi Berbasis Pembelajaran Generatif untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Analitis Murid dengan Motivasi Membaca Tinggi dan Rendah. International Journal of Instruction, 12(1), 1459–1476. https://doi.org/10.29333/iji.2019.12193a

Richardo, R., Dwiningrum, S. I. A., Wijaya, A., Retnawati, H., Wahyudi, A., Sholihah, D. A., & Hidayah, K. N. (2023). Dampak Sikap STEM dan Berpikir Komputasional terhadap Keterampilan Abad ke-21 melalui Pemodelan Persamaan Struktural. International Journal of Evaluation and Research in Education (IJERE), 12(2), 571. https://doi.org/10.11591/ijere.v12i2.24232

Ruslan, R., Simanjuntak, R. R., & Hidayat, M. A. (2024). Efisiensi Energi melalui Bengkel Bergerak Berpanel Surya untuk Teaching Factory dalam Pendidikan Kejuruan. IOP Conference Series: Earth and Environmental Science, 1324(1), 12099. https://doi.org/10.1088/1755-1315/1324/1/012099

Samadun, S., & Dwikoranto, D. (2022). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Murid dalam Materi Fisika melalui Penerapan Pembelajaran Berbasis Masalah. IJORER International Journal of Recent Educational Research, 3(5), 534–545. https://doi.org/10.46245/ijorer.v3i5.247

Schwendimann, B. A., Wever, B. De, Hämäläinen, R., & Cattaneo, A. A. P. (2018). The State-of-the-Art of Collaborative Technologies for Initial Vocational Education: A Systematic Literature Review. International Journal for Research in Vocational Education and Training, 5(1), 19–41. https://doi.org/10.13152/IJRVET.5.1.2

Suyitno, S., Jatmoko, D., Ardiansyah, N., & Anitasar, M. (2019). Modul Pembelajaran Listrik Otomotif untuk Meningkatkan Minat dan Prestasi Belajar Murid Sekolah Menengah Kejuruan. ICSTI 2018, 1–5. https://doi.org/10.4108/eai.19-10-2018.2281288

Suyitno, S., Anitasari, M. E., Rakha, R., Kamin, Y. B., & Nurtanto, M. (2022). Penerapan Model Pembelajaran Teams Assisted Individualization (TAI) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Sistem Kelistrikan Motor Starter di SMK. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 28(1), 32–46.

Widodo, W., Rosdiana, L., Fauziah, A M. & Suryanti. (2018). Revealing Student’s Multiple-Misconception on Electric Circuits. Journal of Physics: Conference Series, 1108(1), 012088. https://dx.doi.org/10.1088/1742-6596/1108/1/012088