PENERAPAN METODE PERMAINAN KARTU KWARTET UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DAN KEAKTIFAN BELAJAR PADA MATERI KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP KELAS VII SMP N 1 SEMIN

  • Susi Prasetyaningtyas SMP N 1 Semin,  Indonesia

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar dan keaktifan belajar siswa kelas VII pada materi Klasifikasi Makhluk Hidup melalui penerapan metode permainan kartu kwartet dan mengetahui respon siswa terhadap penerapan metode permainan kartu kwartet. Penelitian yang dilaksanakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan 2 siklus dan masing-masing siklus 2 kali pertemuan. Subyek penelitian adalah siswa kelas 7C SMP N 1 Semin Gunungkidul. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan metode permainan kartu kwartet pada materi Klasifikasi Makhluk Hidup dapat meningkatkan prestasi belajar dan keaktifan belajar siswa. Prestasi belajar ditunjukkan dengan naiknya presentase ketuntasan belajar. Pada prasiklus adalah 6,25% dengan kategori sangat rendah, siklus I adalah 68,75% dengan kategori sedang dan siklus II adalah 84,375% dengan kategori tinggi. Keaktifan belajar menunjukkan kenaikan skor rata-rata, yaitu siklus I adalah 64% dengan kategori sedang dan siklus II menjadi 87,5% dengan kategori tinggi. Respon siswa menunjukkan 100% siswa senang terhadap penerapan metode permainan kartu kwartet.

Kata Kunci: metode permainan, kartu kwartet, keaktifan, prestasi belajar, klasifikasi makhluk hidup

Data Unduhan PDF

Data unduhan belum tersedia.
Diterbitkan
2020-05-11
Bagaimana cara mengutip:
Prasetyaningtyas, S. (2020). PENERAPAN METODE PERMAINAN KARTU KWARTET UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DAN KEAKTIFAN BELAJAR PADA MATERI KLASIFIKASI MAKHLUK HIDUP KELAS VII SMP N 1 SEMIN. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 5(1), 100-108. https://doi.org/10.51169/ideguru.v5i1.118
Bagian
Artikel Penelitian
Abstrak viewed: 1897 times
PDF downloaded: 3055 times