Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik dalam Menyelesaikan Soal Tipe PISA Ditinjau dari Gaya Belajar
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan berpikir kritis peserta didik SMP Negeri 1 Paciran dalam menyelesaikan soal-soal tipe PISA jika ditinjau dari perbedaan gaya belajarnya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan mengacu empat indikator kemampuan berpikir kritis yaitu Interpretasi, Analisis, Evaluasi, dan Inferensi. Subjek yang terlibat dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas IX A dan IX B laki-laki sebanyak 4 orang yang memiliki gaya belajar berbeda-beda. Gaya belajar tersebut diantaranya visual, auditori, read/write, dan kinestetik. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner gaya belajar dan tes kemampuan berpikir kritis yang diadaptasi dari soal tipe PISA. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta didik dengan gaya belajar visual tidak menuliskan pengerjaan dan jawaban secara rinci. Peserta didik dengan gaya belajar auditori lebih mudah menjelaskan pengerjaan dan jawaban secara lisan. Peserta didik dengan gaya belajar read/write menuliskan pengerjaan dan jawaban secara rinci walaupun perlu membaca soal lebih dari 1 kali untuk memahami. Peserta didik dengan gaya belajar kinestetik kurang memahami soal dan lebih banyak melakukan gerakan fisik pada saat diwawancara oleh peneliti.
Data Unduhan PDF
Copyright (c) 2024 Bening Tirta Alir, Nur Fauziyah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

