Evaluasi Pelaksanaan Asesmen Nasional Berstandar Komputer di Madrasah Ibtidaiyah

  • Abdul Fitri Berlianto UIN Raden Mas Said Surakarta, Jawa Tengah,  Indonesia
  • Heldy Ramadhan Putra Pembangunan UIN Raden Mas Said Surakarta, Jawa Tengah,  Indonesia

Abstrak

Perbaikan dan evaluasi pendidikan saat ini tengah dilakukan oleh pemerintah Indonesia yaitu cara pemetaan mutu pendidikan dengan program yang disebut asesemen nasional. Pelaksanaan Asesmen Nasional yang berbasis komputer disingkat dengan ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) merupakan suatu penilaian mutu di setiap satuan pendidikan dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah dengan instrumen berupa Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), survei karakter, dan survei lingkungan belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan evaluasi pelaksanaan ANBK di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Tanjungsari Banyudono. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini yaitu pelaksanaan ANBK sebelumnya menggunakan moda online menumpang yang kemudian tahun setelahnya menjadi online mandiri. Setelah beralih menjadi online mandiri diirngi dengan peningkatan sarana dan prasarana seperti ditingkatkannya daya listrik yang semula 900 watt menjadi 2.200 watt, kecepatan internet yang sebelumnya 10 Mbps menjadi 20 Mbps dan penambahan perangkat laptop, hal ini dilakukan demi kelancaran pelaksanaan ANBK. Adapun faktor penghambat pelaksanaan ANBK yakni keterbatasan jumlah laptop. Meskipun sudah diusahakan dengan cara meminjam milik guru, ternyata tidak semua laptop yang dimiliki guru tersebut kondisinya baik. Sedangkan faktor pendukugnya yaitu peningkatan sarana dan prasaran seperti peningkatan daya listrik dan kecepetan internet, serta siswa sudah jauh hari sebelum pelaksanaan ANBK telah dibekali pelatihan pengoperasian komputer/laptop melalui kegiatan ekstrakurikuler TIK.

Kata Kunci: asesmen nasional, Asesmen Kompetensi Minimum, ANBK

Data Unduhan PDF

Data unduhan belum tersedia.
Diterbitkan
2023-08-26
Bagaimana cara mengutip:
Berlianto, A. F., & Pembangunan, H. R. P. (2023). Evaluasi Pelaksanaan Asesmen Nasional Berstandar Komputer di Madrasah Ibtidaiyah . Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 8(3), 739-745. https://doi.org/10.51169/ideguru.v8i3.623
Bagian
Artikel Penelitian
Abstrak viewed: 613 times
PDF downloaded: 320 times

Referensi

Fadilah, D., & Hayati, N. (2022). Analisis Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer di Sekolah Penggerak SDN 3 Pringgasela Selatan. 8(2), 252–264.

Hamna, W., & Windar, W. (2022). Implementasi Pendidikan Karakter di Sekolah Dasar Melalui Penguatan Kurikulum 2013 di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Pengembangan Pendidikan Dan Pembelajaran Sekolah Dasar, 1(1), 1–12.

Jasmine Amanda, N. A., & Nurjannah. (2022). Analisis Asesmen dan Intervensi Pelaksanaan ANBK Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Internal di SD Negeri 016 Loa Kulu. Jurnal Edukasi Tematik, 3(1), 41–44.

Kharismawati, S. A. (2022). Evaluasi Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer di Sekolah Dasar Terpencil. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 7(2), 229–234. https://doi.org/10.51169/ideguru.v7i2.372

Manguni, D. (2022). Analisis Pengelolaan Sarana Prasarana Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2021 di SDN Sukomulyo Sleman. Jurnal Didaktis, 22(1), 19–38.

Manik, M. (2022). Kesiapan Siswa Dalam Menghadapi Asesmen Nasional Berbasis Komputer. Jurnal Astiza, 3(1), 1–10.

Naely, U., Asha, L., Azwar, B., Warlizasusi, J., & Sumarto, S. (2022). Evaluasi Pelaksanaan Asesmen Nasional Tahun 2021. Journal Of Administration and Educational Management (ALIGNMENT), 5(2), 299–306. https://doi.org/10.31539/alignment.v5i2.4553

Nur’ainah, N., Muazza, M., & Rahman, K. A. (2022). Persepsi Guru tentang Implementasi Asesmen Nasional sebagai Alat Evaluasi Sistem Pendidikan di MIN Batanghari. Manazhim, 4(2), 411–426. https://doi.org/10.36088/manazhim.v4i2.1860

Nuralan, S., & Haslinda. (2022). Analisi Gaya Belajar Siswa Berprestasi Kelas V di SD Negeri 5 Tolitoli. Jurnal Pendekar PGSD, 1(2), 13–24.

Nurjannah, E. (2021). Kesiapan Calon Guru SD Dalam Implementasi Asesmen Nasional. Jurnal Papeda, 3(2), 76–85.

Pusat Asesmen Pendidikan. (2022). Petunjuk Teknis Asesmen Nasional Berbasis Komputer Tahun 2022. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Rahim, A., & Rusman, L. (2022). Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di SMP Negeri 3 Tolitoli. Jurnal Teknologi Pendidikan (JTP), 1(1), 33–40. https://doi.org/10.24114/jtp.v8i2.3329

Rokhim, D. A., Rahayu, B. N., Alfiah, L. N., Peni, R., Wahyudi, B., Wahyudi, A., Widarti, H. R., & Malang, U. N. (2021). Analisis Kesiapan Peserta Didik dan Guru Pada Asesmen Nasional (Asesmen Kompetensi Minimum, Survey Karakter, dan Survey Lingkungan Belajar). Jurnal Administrasi Dan Manajemen Pendidikan, 4(1), 61–71.

Rudini, M. (2019). Efektivitas Analisis Butir Soal Mata Pelajaran Matematika Pada Siswa Kelas IV Dalam Meningkatkan Kualitas Guru di SDN Sabang. Jurnal Penelitian Tolis Ilmiah, 1(2), 17–27.

Santoso. (2021). Pelatihan Keterampilan Dasar Menggunakan Komputer Pada Persiapan Pelaksanaan ANBK di SD Muhammadiyah 1 Kisaran Tahun 2021. Jurnal Pemberdayaan Sosial Dan Teknologi Mayarakat, 1(2), 172–182.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. CV Alfabeta.

Wildan, A. (2022). Implementasi Assesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Jurnal Pendidikan Agama Islam, 1(1), 13–22. http://journal.iaitasik.ac.id/index.php/hasbuna/article/view/31/54

Yusuf, M. (2017). Asesmen dan Evaluasi Pendidikan. Kencana.