Peningkatan Keaktifan dan Hasil Belajar Pelajaran Komputer Jaringan Dasar Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Learning

  • Retno Christyo Ekowati SMK Negeri 1 Pleret, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta,  Indonesia

Abstrak

Tingkat keaktifan dan hasil belajar anak didik pada pembelajaran Komputer Jaringan Dasar kelas X TKJ SMK Negeri 1 Pleret belum sesuai yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keaktifan dan hasil belajar Komputer dan Jaringan Dasar melalui model pembelajaran problem based learning yang meliputi aspek psikomotorik atau keterampilan, kognitif atau pengetahuan, dan aspek afektif atau sikap. Penelitian tindakan kelas, akan dilakukan dalam dua siklus dimana masing-masing siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah anak didik kelas X TKJ khususnya kelas X TKJ A tahun ajar 2019-2020 yang terdiri 37 anak didik, terdiri dari 33 laki-laki dan 4 perempuan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes tertulis dan pengamatan, serta analisa data deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa hasil belajar anak didik pada pra siklus diperoleh persentase ketuntasan adalah 40,5%, siklus I diperoleh persentase ketuntasan 43,24 %, dan pada siklus II diperoleh presentase ketuntasan 81,08%.  Peningkatan keaktifan dan hasil belajar ditunjukkan dengan kenaikan persentase ketuntasan pra siklus ke siklus I sebesar 6,7% dan dari siklus I ke siklus II kenaikan  persentase ketuntasan sebesar 87,5% Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan model problem based learning dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar  komputer jaringan dasar  peserta didik.

Kata Kunci: Problem Based Learning, keaktifan, hasil belajar

Data Unduhan PDF

Data unduhan belum tersedia.

Biografi Penulis

Retno Christyo Ekowati, SMK Negeri 1 Pleret, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

Retno Christyo E, lahir di Sragen, 11 Maret 1979. Meraih gelar Sarjana Teknik (S.T) dari Universitas Sanata Dharma Yogyakarta pada tahun 2004. Saat ini bertugas sebagai guru (PNS) di SMK N 1 Pleret Bantul Yogyakarta. Mengajar pada jurusan Teknik Komputer Jaringan ( TKJ). Penulis dapat dihubungi pada alamat email : retnochr1@gmail.com atau WA 081325373332

Diterbitkan
2023-06-05
Bagaimana cara mengutip:
Ekowati, R. C. (2023). Peningkatan Keaktifan dan Hasil Belajar Pelajaran Komputer Jaringan Dasar Menggunakan Model Pembelajaran Problem Based Learning. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 8(3), 491-500. https://doi.org/10.51169/ideguru.v8i3.545
Bagian
Artikel Penelitian
Abstrak viewed: 397 times
PDF downloaded: 239 times

Referensi

Ali, M. (2013). Penelitian Kependidikan Prosedur & Strategi. Bandung: CV. Angkasa.

Amaludin, L. (2021). Model Pembelajaran Problem Based Learning Penerapan Dan Pengaruhnya terhadap Keterampilan Berfikir Kritis Dan Hasil Belajar. Tangerang Selatan : Pascal Books.

Arikunto, dkk. (2016). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Baharuddin.,& Wahyuni, E. N. (2015). Teori Belajar & Pembelajaran. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Budiningsih, A. (2012). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka Cipta.

Depdiknas. 2003. Undang-undang RI No.20 tahun 2003 Ttentang Sistem Pendidikan Nasional.

Herdiwati, H. (2021). Problem Based Learning Assisted with Crossword Puzzle to Improve Motivation and Sociology Learning Outcomes. Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 6(1), 101-107. https://doi.org/10.51169/ideguru.v6i1.209

Marpaung, R. (2021). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Keaktifan Siswa. Jurnal Informatika Dan Teknologi Pendidikan, 1(1), 16–22. https://doi.org/10.25008/jitp.v1i1.6

Pratama, A., & Rani, H. A. D. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Prestasi Dan Keaktifan Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Komputer Dan Jaringan Dasar Kelas X TKJ 1 SMK Negeri 1 Kemusu Boyolali. Joined Journal (Journal of Informatics Education), 3(1), 1-7. https://doi.org/10.31331/joined.v3i1.932

Priyanti, A. (2023). Problem Based Learning untuk Meningkatkan Aktifitas dan Hasil belajar Matematika. Ideguru : Jurnal Karya Ilmiah Guru, 8(1), 58-64. https://doi.org/10.51169/ideguru.v8i1.407

Slameto. (2013). Belajar dan Faktor – Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta

Sumiati, S. (2018). Peningkatan Motivasi Dan Hasil Belajar Dalam Pembelajaran Kimia Melalui Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (Pbl). Ideguru: Jurnal Karya Ilmiah Guru, 3(1), 85-92.